Detail Berita

Pada hari Senin 1 Juli 2024 bertempat di Desa Lowungu Kecamatan Bejen dilakukan intervensi percepatan penurunan stunting oleh KORPRI dan Dharma Wanita Unit DPPPAPPKB. Hal ini sebagai upaya tindak lanjut arahan Pj. Bupati Temanggung sebagai bentuk intervensi menuju desa zero stunting.

Hadir dalam kegiatan ini Kepala DPPPAPPKB, Camat Bejen, Puskesmas Bejen, Koramil Bejen, Kepala Desa Lowungu, serta sasaran pemberian intervensi. Kepala DPPPAPPKB menyampaikan pentingnya konsumsi dua protein hewani sebagai salah satu upaya pencegahan stunting, selain itu perlu untuk dilakukan pemantauan pertumbuhan anak secara rutin melalui kegiatan Posyandu.

Sasaran intervensi ini sebanyak 9 balita dengan status gizi stunted (tinggi badan pendek atau sangat pendek) dengan intervensi berupa telur ayam selama 90 hari berturut-turut.
Harapannya melalui kegiatan ini masyarakat khususnya orang tua balita memahami pentingnya pemberian protein hewani untuk tumbuh kembang anak yang optimal terutama di lima tahun pertama usia anak.

@pemkabtmg
@mediacentertemanggung
@kominfotmg

#banggamelayanibangsa
#cegahstuntingitupenting
#ayoikutkb
#bantuantelur
#temanggunggandem
#temanggunglebihbaik